Entri Populer

Minggu, 29 Mei 2011

Tips Memilih Tabir Surya untuk Si Kecil

ANAK-anak biasanya senang bermain di luar di bawah terik matahari. Padahal, paparan sinar matahari berlebih berbahaya bagi kulit, karena dapat menyebabkan penuaan dini sampai kanker kulit.

Sebagai orangtua, Anda tentu mengutamakan keselamatan sang buah hati. Sangat penting untuk melindungi anak dari bahaya sinar matahari, dengan mengusapkan tabir surya setiap kali akan beraktivitas di luar ruangan.

Namun, berbagai merek produk tabir surya yang tersedia barangkali membuat Anda bingung menjatuhkan pilihan. Berikut ini adalah beberapa tips memilih tabir surya terbaik bagi buah hati:

Level SPF
Semakin tinggi kandungan SPF suatu produk, semakin baik hasilnya. SPF merupakan singkatan dari faktor perlindungan matahari (sun protection factor). American Melanoma Foundation menjelaskan, seperti dikutip situs shine.yahoo.com, standar SPF berkisar antara 2 sampai 50. Sayangnya, angka ini hanya menunjukkan perlindungan terhadap UVB (ultraviolet B), namun tidak melindungi pemakainya dari UVA (ultraviolet A).

Spektrum luas
Perlindungan terhadap UVB dan UVA adalah suatu keharusan. UVB diasosiasikan sebagai penyebab kanker kulit, sedangkan UVA merupakan penyebab kanker kulit. Produk tabir surya yang menyediakan perlindungan terhadap kedua jenis radiasi ini, biasanya mencantumkan label sebagai perisai berspektrum luas. Atau, cari produk yang mengandung bahan-bahan seperti titanium dioksida, benzofenon, oksibenzon, seng oksida, dan parsol 1789 di samping level SPF-nya.

Pengaplikasian
Oleskan tabir surya 15 menit sebelum melangkah keluar ruangan. Menurut Carol A. Rice, Ph.D., R.N., kulit memerlukan waktu sedikitnya 15 menit untuk menyerap tabir surya dan menerima perlindungan SPF sepenuhnya. Oleskan ulang tabir surya ke kulit seperti yang tercantum pada botol, terutama jika anak berkeringat, usai bermain air, atau mandi pasir pantai.

Hindari minyak dan gel
Losion dan krim merupakan jenis tabir surya yang paling umum. Tapi, hindari minyak karena tingkat SPF-nya terlalu rendah. Gel mungkin memiliki tingkat SPF yang lebih tinggi, tapi perlu lebih sering dioleskan ulang daripada losion.

Waterproof
Pilih tabir surya yang mencantumkan kata waterproof alih-alih water-resistant. Jenis water-resistant hanya mempertahankan tingkat SPF-nya hingga 40 menit setelah kulit terpapar air secara terus-menerus. Sedangkan untuk mendapatkan kualifikasi waterproof, sebuah produk tabir surya harus mampu mempertahankan tingkat SPF-nya selama 80 menit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar