Entri Populer

Rabu, 11 Mei 2011

Pilihan Profesi Bagi si Pembosan

BAGI Anda yang memiliki jiwa bebas dan menyukai tantangan, menjadi pekerja kantoran yang harus menghabiskan sebagian besar jam kerja dengan duduk di belakang meja tentu menjadi sebuah mimpi buruk. Rasa bosan bisa jadi kerap datang tanpa bisa dilawan, sehingga menyebabkan produktivitas semakin berkurang.


Nah, apabila Anda merasa pekerjaan sekarang sudah tak lagi memuaskan dan ingin berganti haluan, berikut ini beberapa pilihan profesi yang dapat dipertimbangkan:

Jurnalis
Seperti yang dikatakan orang-orang, the news never sleeps. Jadi jangan khawatir akan merasa cepat bosan dengan pekerjaan ini. Memiliki profesi sebagai jurnalis memungkinkan Anda bertemu dengan banyak orang, tempat, serta pengalaman baru yang selalu berbeda dari waktu ke waktu. Selain itu, bekerja di bawah tekanan deadline juga membuat pekerjaan ini terasa semakin menantang.

Pramugari
Jika Anda termasuk salah seorang yang senang bepergian ke berbagai kota baik di dalam maupun di luar negeri, pekerjaan ini barangkali pas untuk dicoba. Betapa tidak, seorang pramugari mendapat kesempatan untuk terbang ke berbagai pelosok negeri, secara gratis pula. Pastikan saja Anda bukan termasuk salah satu orang yang fobia dengan ketinggian.

Event planner
Sejumlah orang mengatakan profesi ini merupakan jenis pekerjaan yang membuat stres, namun sebagian lagi menyebutnya enerjik. Seorang event planner dituntut untuk selalu siap sedia dan berhadapan dengan banyak orang dengan berbagai tipe, serta merencanakan dan mengatur berjalannya sebuah acara sekaligus. Anda dituntut mampu bekerja di bawah deadline yang ketat, mengunjungi berbagai lokasi berlangsungnyan acara, dan terlibat dalam berbagai pertemuan serta sanggup bekerja sepanjang hari ataupun sepanjang minggu. Bahkan, bukan tidak mungkin Anda harus mengerjakan beberapa event dalam waktu yang nyaris bersamaan.

Buyer
Ini dia pilihan profesi yang paling tepat untuk si shopaholic. Anda barangkali akan setuju, aktivitas berbelanja tidak pernah terasa membosankan! Seorang buyer bertugas memilih pakaian apa saja yang dibutuhkan, menentukan produk apa saja yang akan laku di pasaran, dan menentukan seberapa banyak jumlah stok produk. Agar sukses, seorang buyer harus memiliki sense of fashion yang baik; mengikuti berbagai tren terbaru, harga kompetitor, tingkat penjualan, serta pola beli konsumen.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar