Pasangan menikah yang merencanakan kehamilan seringkali menjadikan seks
sebagai kewajiban. Memanfaatkan masa subur untuk berhubungan seks
menjadi salah satu cara yang memang dianjurkan. Namun bukan lantas seks
menjadi serba terencana, dan mengabaikan unsur kesenangan juga
rileksasi.
Aktivitas seks tak lagi menyenangkan karena ada beban. Stres kemudian muncul dan semakin menjadi, jika kemudian uji test pack tak menunjukkan tanda positif hamil.
Padahal
jika ingin hamil, Anda dan pasangan harus rileks, termasuk dalam
aktivitas seks. Kuncinya, jangan melakukan hubungan seks hanya dengan
satu fokus atau tujuan, yakni untuk hamil. Anda dan pasangan harus tetap
mengeksplorasi aktivitas seks dengan cara menyenangkan dan suasana
santai. Lakukan hubungan seks tanpa iming-iming lain, kecuali intimasi
dan relaksasi. Jadikan seks sebagai aktivitas menyenangkan bagi Anda dan
suami.
Bagi pasangan yang bekerja, mungkin sulit untuk
berlama-lama menikmati seks setiap kali berhubungan intim. Namun, Anda
dan pasangan perlu tetap mengupayakan untuk menikmati hubungan seks
dengan cara menyenangkan.
Pasalnya, relaksasi adalah esensi dari
proses kehamilan. Stres bedampak negatif terhadap tubuh. Karenanya,
usahakan untuk rileks di segala suasana termasuk saat berhubungan seks
jika ingin berhasil hamil.
Cara menikmati seks
Banyak
cara untuk melakukan hubungan seks dengan menyenangkan bukan sebagai
keharusan untuk hamil. Seperti, saat berhubungan seks, fokusnya bukan
langsung pada intercourse.
Misalnya, Anda dan dia secara bergantian memberikan sentuhan lembut, pijatan erotis, sebelum intercourse.
Nyalakan lilin, jika suka pilih aromaterapi dengan wangi lembut dan
menenangkan. Atur pencahayaan di kamar untuk menciptakan suasana
romantis. Pasang musik favorit Anda dan dia yang memberikan efek
relaksasi dan membangkitkan gairah. Cara-cara seperti ini bisa meredakan
ketegangan, dan membuat fisik juga pikiran lebih rikes, saat Anda
melakukan hubungan seks.
Cara lainnya, Anda dan pasangan juga bisa mengeksplorasi pengalaman seks yang berbeda. Jika merasa nyaman, sex toys terkadang juga diperlukan untuk menambah gairah dan memberikan sensasi seksual yang berbeda.
Bersenang-senanglah
dengan pasangan saat berhubungan seks. Cobalah untuk rileks dan jangan
jadikan keinginan hamil sebagai beban. Nikmati saja prosesnya, soal
hamil itu adalah hasilnya.
Jika Anda dan pasangan berhasil
menikmati seks, cobalah untuk tidak mudah frustasi kalau hasil tak
sesuai harapan. Hal yang terpenting bagi pasangan menikah adalah Anda
dan dia menjaga kualitas dan gaya hidup. Usahakan untuk selalu menjalani
pola hidup sehat. Pastikan Anda dan pasangan juga telah memeriksakan
diri ke dokter untuk mempersiapkan kehamilan. Kemampuan untuk hamil juga
dipengaruhi faktor kesehatan fisik Anda dan suami.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar