ASUS memamerkan lima produk baru di pameran tahunan IndoComtech yang digelar pada 2-6 November 2011.
Produk-produk itu terdiri dari Asus Zenbook, ROG G74, Asus-Automobili Lamborghini VX7, N43SL Jaychou dan N55SF.
Zenbook merupakan ultrabook yang menggabungkan desain gaya dan audio berperforma tinggi.
Asus-Automobili Lamborghini VX7 dan ROG G74 adalah notebook yang mengombinasikan desain menarik dengan kinerja tinggi.
Lamborghini VX7 memiliki layar 15,6 inci dan mendukung teknologi full high definition. Prosesornya, Intel Core i7-2630QM dengan kecepatan mulai dari 2GHz sampai 2,9GHz.
Dukungan terhadap kualitas grafis disuguhkan lewat kartu grafis
NVIDIA GTX 460M. Pada seri Lamborghini itu, Asus memasang memori
berkapasitas 8GB, blu-ray combo dan sistem operasi Win 7 Home Premium.
Ketimbang VX7, Asus ROG G74SX mengusung layar yang lebih besar
dengan ukuran 17,3 inci. Prosesornya sama, yaitu Intel Core i7-2630QM
dengan kecepatan 2GHz-2,9GHz.
Kartu grafisnya GTX 560. Kapasitas memori yang disediakan 8GB.
Spesifikasi lain yang ditawarkan ialah blu-ray combo, sistem operasi Win 7 Home Premium, speaker Altec Lansing, chiclet keyboard dan teknologi pendingin dual cool technology.
Untuk seri multimedia, Asus menawarkan N43SL Jaychou dan N55SF yang
mengandalkan teknologi SonicMaster untuk menghasilkan reproduksi suara
yang bagus.
SonicMaster merupakan teknologi yang dikembangkan Asus Golder Ear Team dan Bang & Olufsen ICEpower.
N43SL hadir dengan nuansa oriental kental dan berbubuhkan tanda tangan penyanyi Taiwan Jay Chou.
Produk menggunakan prosesor Intel Core generasi kedua, kartu grafis NVIDIA GeForce dan USB 3.0.
Sedangkan N55SF merupakan hasil rancangan David Lewis yang berdesain sederhana, tapi elegan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar