WISATA air tetap menjadi pilihan utama bagi sebagian besar orang
untuk menghabiskan liburan. Jika Anda ingin melakukan kegiatan bermain
di air, berikut beberapa objek wisata air di Jawa Tengah yang bisa
dikunjungi berdasarkan referensi dari laman promojateng-pemprovjateng.com:
1. Waterboom Restu Wijaya
Objek wisata ini diresmikan pada tanggal 25 Juli 2011. Berlokasi di
Desa Pelem, Kecamatan Simo, kurang lebih 10 km sebelah utara Kota
Boyolali. Fasilitas permainan air dan menara untuk berselancar khusus
anak-anak tersedia dikolam renang. Untuk orang dewasa terdapat kolam
renang standar semi olimpic. Kawasannya juga dilengkapi dengan arena
futsal standar nasional
2. Water Boom Ndayu Park
Terletak di kawasan Taman Dayu Alam Asri di Desa Ndayu,
Karangmalang, Kabupaten Sragen, atau 20 km dari Kota Solo. Dibangun
dengan nuansa pedesaan yang sesuai dengan standar nilai pendidikan dan
hiburan. Dengan harga masuk Rp 15.000/orang, pengunjung sudah bisa
menikmati kolam air dengan permainan airnya.
3. Water Boom Wahana Taman Air Kwangen
Berlokasi di Kecamatan Gemolong, jalur Solo-Purwodadi, 45 km dari
pusat Kota Sragen atau Solo. Fasilitasnya antara lain kolam renang untuk
dewasa dan anak-anak serta papan luncur. Harga tiket masuk adalah Rp
3.000/orang untuk anak-anak, sedangkan untuk orang dewasa adalah Rp
5.000/orang.
4. Pikatan Water Park
Salah satu tempat andalan Kabupaten Temanggung yang berlokasi di
Desa Mudal Kecamatan Temanggung. Sumber airnya alami dan memiliki luas
1,5 hektar dengan fasilitas permainan air seperti empat kolam renang, 11
water slide dengan ukuran terpanjang 40 m, dan tersedia tempat bilas
dengan air hangat. Pengunjung juga bisa menikmati fasilitas seperti flying fox, bola transparan, serta arena outbound.
5. Pantai Alam Indah
Merupakan kombinasi dari aspek alam, budaya, hiburan, pendidikan,
arsitektur dengan nuansa modern tanpa menghilangkan ciri khas Kota
Tegal. Fasilitasnya terdiri dari monumen bahari, water boom, Anjungan
Wisata, dokar wisata, panggung hiburan, anjungan laut, perahu wisata dan
kereta wisata. Dari lokasi objek wisata pengunjung bisa menyaksikan
desiran ombak laut sambil menikmati hembusan angin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar