Minggu, 29 Mei 2011

Karakter Lelaki Berdasarkan Mobilnya

BANYAK cara yang dapat dilakukan untuk membaca karakter seorang lelaki. Salah satunya dengan melihat jenis mobil yang dia kendarai, entah itu truk pick-up, sedan standar, sampai mobil sport mencolok.

Truk pick-up
Lelaki yang mengedarai mobil jenis ini bukan hanya mampu mengangkut barang berat, melainkan juga bersedia melakukan pekerjaan kasar, baik dalam hal kerja manual mau pun dalam hubungannya asmaranya.

Van VW
Dia berjiwa hippie. Seorang lelaki yang terus mengendarai kendaraan ini mungkin memiliki titik lemah untuk bernostalgia atau sangat terjebak dalam masa lalunya.

Mobil klasik
Orang bisa mengira lelaki seperti ini terlalu terikat dengan masa lalu. Tapi, kecintaannya terhadap mobil klasik menunjukkan dirinya menghargai sesuatu yang tak lekang dimakan waktu. Dengan kata lain, dia tidak fobia terhadap komitmen.

Sedan standar
Lelaki yang mengendarai sedan standar barangkali sekilas terlihat membosankan. Tapi, seperti pilihan kendaraannya, dia mungkin hanya bersikap praktis. Bukan kualitas yang buruk untuk dijadikan pacar.

Mobil sport mencolok
Pilihan mobilnya menunjukkan lelaki ini ingin menjadi pusat perhatian. Dia tidak segan memamerkan apa yang dimiliki dan ingin orang lain kagum padanya. Jika berpacaran dengan lelaki tipe ini, bukan tak mungkin Anda akan selalu berada di bawah bayang-bayangnya.

Sporty hatchback
Apakah mobil yang dia kendarai memungkinkan lelaki itu untuk membawa peralatan golf atau perlengkapan menyelam di bagian belakang? Hal itu merupakan tanda bahwa dirinya selalu mencari petualangan, termasuk dalam menjalin hubungan.

Eco-car mungil
Lelaki yang mengendarai eco-car berusaha berbuat baik terhadap lingkungan. Semoga saja dia tidak memilih mobil mungil tersebut agar bisa memarkirkannya secara sembarangan.

Mobil tua
Apakah mobil yang dia kendarai memiliki jendela pecah, pelapis jok sobek, dan bungkus bekas makanan berserakan di kursi penumpang? Hal itu mungkin isyarat bagi Anda untuk kabur melarikan diri.

SUV
Lelaki yang mengendarai SUV memiliki karakter jantan, penuh kendali, dan tahan banting. Selalu ada ruang lebih dalam kehidupannya. Yang perlu diperhatikan sebelum menjalin hubungan, apakah dia ingin mengisi mobil tersebut dengan anak-anak atau teman-teman lelakinya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar